Jumat, 03 April 2020

Pemkab Tanjabtim Siapkan Rp 3,3 M untuk Penanganan Covid-19

SABAKUPDATE.COM, MUARASABAK - Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), menyiapkan anggaran tanggap darurat untuk penanganan wabah Coronavirus Desease (Covid-19) sebesar Rp 3,3 Miliar.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Tanjabtim, Ali Fachrudin mengatakan, dalam melakukan penanganan wabah virus Corona Pemda Tanjabtim tidak main-main.

"Untuk antisipasi dan penanganan wabah Covid-19 ini, kita sudah siapkan anggaran Rp 3,3 Miliar," katanya.

Dijelaskan Ali, dana tersebut bersumber dari Tiga kategori, yakni dari hasil penjadwalan ulang program kegiatan, pergeseran anggaran BKD dari belanja tidak langsung menjadi belanja langsung dan dari Silpa DAK fisik bidang Kesehatan.

"Dalam penanganan Covid-19 ini, Pemda sedang refocusing kegiatan pada Empat OPD terkait, yakni Dinas Kesehatan, RSUD NH, BPBD dan Satpol PP," tuturnya.

Ali mengatakan, terkait anggaran lain, seperti anggaran perjalanan dinas sampai saat ini belum ada pembahasan.

"Hingga saat ini untuk itu belum ada kita lakukan," tutupnya.(mln)