Selasa, 25 Juli 2023

Dishanpan Provinsi Jambi Kenalkan Pangan B2SA ke Siswa SD



Jambi - Dinas ketahanan pangan Provinsi Jambi mengenalkan pangan beragam bergizi seimbang dan aman atau B2SA kepada siswa sekolah dasar. Kali ini SD Negeri 205 Kecamatan alam barajo dan SD Negeri 13 kecamatan Jambi Timur menjadi sekolah dasar yang menjadi sasaran dinas ketahanan pangan mengenalkan B2SA.

Kepala Dinas ketahanan pangan Provinsi Jambi  ismed Wijaya mengatakan siswa sekolah dasar sangat antusias dalam mendengarkan sosialisasi dan mengenalkan pangan yang aman dikonsumsi dengan program pangan bergizi beragam seimbang dan aman.

" ini akan menjadi program kita berkelanjutan agar para siswa dapat mengenali pangan segar yang aman dikonsumsi" Ungkap Ismed Selasa (25/07/2023).

Ismed Menekankan orang tua maupun anak-anak harus lebih waspada dalam memilih pangan segar berasal dari tumbuhan yang dikonsumsi saat ini. Ini dilakukan agar pangan segar yang dikonsumsi tidak mengandung pestisida dan obat-obat kimia lainnya. Untuk itu dinas ketahanan pangan Provinsi Jambi terus gencar mensosialisasikan memilih pangan segar yang layak konsumsi. (*)