Senin, 17 Januari 2022

Susun RKPDes 2023, Ratna Wati : Semoga Sinar Wajo Semakin Maju


SABAKUPDATE.COM, MENDAHARAULU
 - Tampung Aspirasi masyarakat, Desa Sinar Wajo, Kecamatan Mendahara Ulu, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) untuk penyusunan RKPD 2023, Selasa (18/1/22) pagi.


Hadir pada kesempatan tersebut, Camat Mendahara Ulu yang diwakili Sekretaris Camat, Drs. Achmad  Indra Budi, MH, Kasi Kesejahteraan Sosial, Lamatto, S.Sos, Kasi Pemberdayaan Asnawi, S.Sos,. BPD, Kapolsek Mendahara Ulu, Babinsa, Tokoh Masyarakat, Kepala Sekolah, Tokoh Pemuda, Toko Agama, Aparatur Desa, TP-PKK dan Karang Taruna.


Kades Sinar Wajo, Ratna Wati mengatakan, kegiatan Musrenbangdes adalah langkah cepat desa  untuk penyusunan Rencana Kerja Desa (RKPD) 2023.


Suasana Musrenbangdes Sinar Wajo dalam penyusunan RKPDes 2023


"Saya mengucapkan terima kasih kepada Camat Mendahara Ulu, Kapolsek, Babinsa, Tim Pendamping Kecamatan dan Pendamping Lokal Desa, aparatur desa RT dan Kadus serta masyarakat Desa Sinar Wajo yang berkenan hadir," ucapnya.


Menurut Ratna Wati, apa pun yang telah diperoleh oleh Desa Sinar Wajo merupakan buah dari kerja sama semua pihak, mulai dari perangkat desa hingga masyarakat.


"Mudah-mudahan ke depannya Desa Sinar Wajo bisa semakin maju, dalam hal pembangunan," tukasnya.(mjs)