Minggu, 04 Februari 2024

Ratna Wati Berharap Dewan Dapat Berperan Terhadap Usulan Desa Sinar Wajo


SABAKUPDATE.COM, MENDAHARAULU
- Kepala Desa Sinar Wajo menanggapi hasil dari Musrenbang Kecamatan Mendahara Ulu, Kabupaten Tanjabtim yang digelar di Aula Gedung Kantor Camat Mendahara Ulu, Senin (05/02) siang.


Hadir pada kesempatan tersebut, Kapolsek Mendahara Ulu, Danramil, KUA, Kepala Puskesmas Simpang Tuan, Korwil Pendidikan Mendahara Ulu, PPKB, para OPD lingkup Pemkab Tanjabtim, para Anggota DPRD Tanjabtim Dapil III, Hj.Tri Astuti Handayani, H. Kurnain, Asisten Bupati dan seluruh Kepala Desa serta Lurah lingkup Kecamatan Mendahara Ulu.


Ratnawati, Kepala Desa Sinar Wajo menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kecamatan dan Kabupaten atas apa yang akan dilaksanakan di Desa Sinar Wajo yang telah masuk skala prioritas.



"Apa yang telah diusulkan agar dapat dijadikan sebagai prioritas dan dapat terlaksana, agar tercapainya pemerintahan yang Merakyat," sebutnya.


Diakuinya, sewaktu mencalonkan diri sebagai Kepala Desa memiliki janji politik kepada masyarakat dengan visi misi, dan agar tercapainya tujuan Kepala Desa berharap agar pemerintah kecamatan dan kabupaten dapat bekerjasama untuk ini semua demi kemakmuran dan kenyamanan masyarakat Desa Sinar Wajo.


"Untuk itu juga kami minta kepada Anggota DPRD Kabupaten Tanjabtim khususnya Dapil III agar dapat berperan serta dalam pengesahan usulan kami, dan agar disampaikan nanti disaat Musrenbang ditingkat kabupaten," tambahnya.(mjs)