Rabu, 27 Maret 2024

Sekda Tanjabtim Safari Ramadhan Ke Kecamatan Muara Sabak Timur


SABAKUPDATE.COM, MUARASABAK
– Sekda Tanjabtim, Sapril, S.IP menghadiri kegiatan Safari Ramadhan di Desa Simbur Naik, Kecamatan Muara Sabak Timur, Kamis (28/03) malam.


Digelar di Masjid Al-Ittihad Simbur Naik, Camat Muara Sabak Timur, M. Darohim, para Kepala Desa, unsur Forkopincam, Tokoh Masyarakat, Alim Ulama dan masyarakat setempat.


Camat Muara Sabak Timur, M. Darohim mengatakan, dengan adanya kegiatan Safari Ramadan ini, diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi dan lebih mendekatkan pimpinan dengan staf ditingkat kecamatan serta masyarakat setempat.


"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Kades Simbur Naik yang telah memfasilitasi kegiatan safari ramadan ini, dan juga dukungan dari para Kades dan unsur Forkopincam lainnya," ucapnya.


Sementara itu, Sekda Tanjabtim, Sapril dalam sambutannya menuturkan, mewakili kepala daerah, dirinya menyampaikan permintaan maaf jika selama ini masih banyak kekurangan yang belum terpenuhi selama kepemimpinan Bapak Bupati dan Wakil Bupati Tanjabtim.


"Tapi, sampai akhir masa kepemimpinan kami, tentunya akan memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan juga kabupaten ini. Dan Insya Allah, di tahun ini ruas jalan menuju Simbur Naik juga akan mendapat peningkatan sepanjang kurang lebih 2 kilometer," tuturnya.(mln)