Rabu, 20 Maret 2024

Safari Ramadhan di Rantau Rasau, Sekda Serahkan Bantuan dari Baznas


SABAKUPDATE.COM, MUARASABAK
– Rangkain kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Tanjabtim, kali ini menyambangi Kecamatan Rantau Rasau, Kamis (21/03) malam.


Tahun ini yang ditunjuk menjadi tuan rumah adalah Kelurahan Bandar Jaya, yang mana kegiatan keagamaan ini dilaksanakan di Masjid Al Muhajirin SK 8 Kelurahan Bandar Jaya, Kecamatan Rantau Rasau, Kabupaten Tanjabtim.


Kedatangan Sekda Tanjabtim, Sapril beserta rombongan pejabat teras Pemkab Tanjabtim beserta Ketua MUI dan Baznas Tanjabtim, ratusan jamaah masjid, Forkompincam, Kades/Lurah beserta perangkatnya.


Dalam sambutannya, Sekda Tanjabtim mengatakan, Safari Ramadhan tersebut menyampaikan permohonan maaf Bapak Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto, SE yang tak bisa hadir karenakan ada kegiatan lain dengan PetroChina yang tidak bisa diwakilkan.


"Patut kita bersyukur tahun ini akan ada pembangunan jalan rigid beton mulai dari Kecamatan Muara Sabak Timur sampai dengan Kecamatan Rantau Rasau sepanjang 5,6 Km," katanya.


Adapun rinciannya adalah 4,8 Km akan di bangun oleh Pemerintah Pusat melalui APBN, dan 800 meter dibangun oleh Pemprov Jambi.


"Itu adalah perjuangan Bapak Bupati dan perangkatnya dalam memperjuangkan kebutuhan masyarakat," tegasnya.


Ditambahkannya, bahwa daerah khusus Dapil II (Rasau, Sadu, Berbak, Nipah Panjang) ini telah dibangun Rumah Sakit yang juga dipusatkan di Rantau Rasau yaitu di Desa Rantau Jaya.


SPBU pun beberapa kedepannya Insya Allah juga akan beroperasi di Rantau Rasau. Begitulah wujud perhatian pemerintah Kabupaten Tanjabtim khusus untuk masyarakat Rantau Rasau.


"Semuanya ini patut kita syukuri," ucapnya.


Diakhir sambutannya, selain persatuan dan kesatuan setelah Pemilu, Sekda Sapril juga memohon kepada masyarakat Tanjabtim khususnya masyarakat Rantau Rasau untuk dapat mendoakan serta membantu Bupati Romi Hariyanto dalam mewujudkan impian serta cita-cita nya untuk membangun Provinsi Jambi kedepan.


"Doakan Bapak Bupati yang sedang berikhtiar untuk membangun dalam skala yang lebih luas lagi," pintanya.(mln)